Resmi Mualaf, Legenda Persebaya Jacksen F Tiago Ganti Nama Jadi Samir Ferreira Tiago

Mantan pelatih timnas Indonesia asal Brasil, Jacksen F Tiago (kanan), resmi menjadi mualaf dan memeluk agama Islam di Pondok Pesantren Nabil Husein, Samarinda, Kalimantan Timur, pada Selasa (15/10/2024). (Foto: Instagram)

JAKARTA -- Mantan pelatih timnas Indonesia asal Brasil, Jacksen Ferreira Tiago, resmi menjadi mualaf dan memeluk agama Islam di Pondok Pesantren Nabil Husein, Samarinda, Kalimantan Timur, pada Selasa (15/10/2024). Legenda hidup Persebaya Surabaya ini mengganti namanya dari Jacksen F Tiago menjadi Samir Ferreira Tiago.

Kepastian itu diketahui lewat unggahan akun medsos Instagram putra Jacksen, Hugo Samir. Dalam unggahan tersebut, Jacksen tampak mengenakan baju koko bernuansa cokelat saat mengucapkan kalimat syahadat dibimbing Ustaz H Nasikhin di Pondok Pesantren Nabil Husein, Samarinda.

"Tidak ada kata-kata yang bisa menjelaskan perasaanku saat ini, ayah. Aku menyayangimu Mr Samir Fereirra Tiago," tulis Hugo Samir.

"Cintaku padamu dan keluarga kita abadi, anak muda," ujar Jacksen di kolom komentar Instagram sang anak.

Keputusan Jacksen untuk menjadi mualaf disambut baik oleh warganet.

"Alhamdulillah Papi Jacksen Tiago, semoga selalu sehat dan selalu dimudahkan rezeki papah dan keluarga amin allahumma amin," tulis salah satu netizen.

"Masya Allah, Big Coach... Alhamdulillah," ujar akun lainnya.

Jacksen selama ini dikenal sebagai penganut Kristen yang taat dan toleran. Pria asal Brasil ini sangat menghargai istri dan anak-anaknya yang memeluk Islam.


(cnn/eye)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.