Rayakan Keberagaman, SMA Muhammadiyah 3 Jakarta Gelar Nusantara Heritage

Salah satu sekolah unggulan di Jakarta, SMA Muhammadiyah 3 (MUGA) Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, menggelar kegiatan bertajuk "Nusantara Heritage: Embracing the Diversity", di Kebayoran Baru, Senin (28/10/2024). (Foto: gebrak.id)
 

JAKARTA -- Salah satu sekolah unggulan di Jakarta, SMA Muhammadiyah 3 (MUGA) Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, punya cara sendiri merayakan kebaragaman. Bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda, 28 Oktober, MUGA menggelar kegiatan bertajuk "Nusantara Heritage: Embracing the Diversity", di lingkungan sekolah, kawasan Limau, Kebayoran Baru, Senin (28/10/2024).

"Kegiatan ini sebagai bentuk sekolah mengenalkan dan menumbuhkan nilai-nilai keberagaman yang dimiliki bangsa Indonesia," ujar Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kebayoran Baru (PCM) Said Matondang dalam sambutan pembukaan, Senin (28/10/2024).

Said menambahkan, bangsa Indonesia terdiri atas berbagai suku bangsa dan agama adalah kekayaan sekaligus khazanah yang memperkuat tegaknya NKRI.

Sementara itu Kepala Sekolah MUGA Ahmad Saefudin mengatakan, dalam Nusantara Heritage berbagai ragam budaya dan kekayaan kuliner nusantara ditampilkan siswa siswi. "Anak-anak membuat kreativitas sendiri, baik makanan maupun budaya dari berbagai daerah. Bisa dinikmati masyarakat umum juga," jelasnya.

Ahmad menambahkan, kegiatan dilaksanakan seharian penuh dari pagi hingga sore. Hadir dalam pembukaan, seniman Betawi Haji Madun serta komedian Azis Gagap. Selain itu juga hadir Camat Kebayoran Baru dan Lurah Kramat Pela.

Sebagai informasi, SMA MUGA tahun ini juara 1 SMA se-DKI dengan lulusan terbanyak diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTNI). Tercatat 336 siswa yang diterima di PTN ternama Tanah Air serta puluhan kampus elite luar negeri.

 

(ark)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.