Ini 10 Universitas Terbaik Dunia 2024, Kampus di Amerika Serikat Mendominasi

Denning House, home of Knight-Hennessy Scholars on the Stanford University. (Foto: Stanford)


JAKARTA -- Belajar di universitas terbaik di luar negeri tentu memberikan pengalaman belajar berbeda, tak hanya memperluas wawasan akademik, tetapi juga berkesempatan memahami budaya baru di sana. Dalam dunia pendidikan tinggi, peringkat universitas sering dijadikan acuan utama bagi calon mahasiswa, peneliti, dan akademisi untuk memilih institusi tempat menuntut ilmu.

Peringkat ini memberikan gambaran tentang kualitas pendidikan, fasilitas penelitian, dan reputasi akademik yang ditawarkan oleh masing-masing universitas.

Pada tahun 2024 ini, Times Higher Education (THE), sebuah publikasi yang menyediakan informasi dan analisis mengenai peringkat pendidikan tinggi di seluruh dunia, telah memperbarui daftar universitas terbaik di dunia melalui World University Rankings 2024 yang mencakup 1.906 universitas di 108 negara dan wilayah.

Daftar 10 Universitas Berperingkat Terbaik di Dunia pada 2024


1. University of Oxford (Inggris)

Oxford, yang dikenal sebagai universitas dengan sistem perpustakaan terbesar di Inggris, menduduki peringkat pertama dalam daftar universitas terbaik yang dirilis oleh THE. Sejak tahun 2017 hingga sekarang, University of Oxford telah secara konsisten mempertahankan posisi puncaknya.

2. Stanford University (Amerika Serikat)

Stanford University adalah sebuah universitas riset swasta yang terletak di Stanford, California. Didirikan pada tahun 1885, universitas ini terkenal karena program-program unggulannya di bidang teknologi, bisnis, dan ilmu komputer.

3. Massachusetts Institute of Technology/MIT (Amerika Serikat)

Massachusetts Institute of Technology (MIT) adalah universitas riset swasta yang terletak di Cambridge, Massachusetts. Didirikan pada tahun 1861, MIT dikenal secara luas sebagai salah satu institusi terkemuka di dunia dalam bidang sains, teknologi, teknik, dan matematika. Universitas ini memiliki reputasi yang kuat dalam inovasi dan penelitian, serta telah melahirkan banyak penemuan dan teknologi yang mengubah dunia.

4. Harvard University (Amerika Serikat)

Harvard University adalah universitas swasta yang terletak di Cambridge, Massachusetts. Didirikan pada tahun 1636, Harvard dikenal karena kualitas akademiknya yang tinggi, penelitian yang inovatif, dan jaringan alumni yang kuat.

5. University of Cambridge (Inggris)

University of Cambridge adalah universitas riset publik yang terletak di Cambridge, Inggris. Sebagai rival dekat Oxford, Cambridge juga menunjukkan prestasi yang mengesankan. Dengan beragam program akademik dan penelitian yang inovatif, Cambridge tetap menjadi pilihan utama bagi mahasiswa dan peneliti di seluruh dunia.

6. Princeton University (Amerika Serikat)

Sebagai salah satu universitas tertua di Amerika Serikat. Didirikan pada tahun 1746 dengan nama College of New Jersey, universitas ini merupakan salah satu institusi terbaik di dunia.

7. California Institute of Technology (Caltech) (Amerika Serikat)

Kampus ini terletak di Pasadena, California. Caltech, yang memiliki fokus kuat pada sains dan teknik. Meskipun dikenal dengan ukurannya kecil, Caltech memiliki dampak besar dalam bidang penelitian dan inovasi.

8. Imperial College London (Inggris)

Perguruan tinggi yang fokus pada bidang sains, perdagangan, dan seni ini didirikan oleh Pangeran Albert, suami Ratu Victoria, yang memimpin monarki Britania Raya dari tahun 1837 hingga 1901. Pada awalnya, kampus ini merupakan bagian dari University of London.

9. University of California, Berkeley (Amerika Serikat)

Universitas ini merupakan riset publik yang terletak di Berkeley, California. Didirikan pada tahun 1868, universitas ini dikenal karena program-program akademiknya yang unggul dan kontribusi nya dalam penelitian.

10. Yale University (Amerika Serikat)

Universitas swasta ini terletak di New Haven, Connecticut. Didirikan pada tahun 1701, Yale memiliki reputasi yang kuat dalam penelitian dan telah menghasilkan banyak alumni terkemuka, termasuk presiden Amerika Serikat, ilmuwan, dan pemimpin di bidang seni dan bisnis. Universitas Yale melahirkan tokoh-tokoh berpengaruh di dunia seperti Presiden Amerika Serikat ke-42 Bill Clinton dan pasangannya Hillary Clinton.


(antara/ark)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.