Raker PPK dan PPS Kecamatan Tunjungan: Tingkatkan Partisipasi Pemilih
Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Tunjungan
mengadakan rapat kerja (Raker) di RM Iwak Kali, Desa Tempuran, Kecamatan
Blora, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Sabtu (14/9/2024). (Foto: Ist/Gun)
BLORA -- Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kecamatan Tunjungan mengadakan rapat kerja (Raker) di RM Iwak Kali, Desa Tempuran, Kecamatan Blora, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Sabtu (14/9/2024). Kegiatan ini dihadiri oleh 8 orang dari PPK Kecamatan Tunjungan serta 45 anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang mewakili 15 desa di Kecamatan Tunjungan.
Ketua PPK Kecamatan Tunjungan, Sugiyono, S.Pd.I. membuka rapat kerja dengan menegaskan pentingnya konsolidasi dan koordinasi yang baik di antara PPK dan PPS. Dalam sambutannya, Sugiyono juga menggarisbawahi tujuan utama rapat ini, yakni memastikan persiapan pemilu berjalan lancar sekaligus meningkatkan partisipasi pemilih di wilayah Kecamatan Tunjungan.
"Raker ini tidak hanya bertujuan untuk memperkuat koordinasi dalam pelaksanaan pemilu, tetapi juga untuk mempertahankan, bahkan meningkatkan partisipasi pemilih," ujar Sugiyono, Sabtu (14/9/2024).
Partisipasi yang meningkat tak hanya soal kuantitas, tetapi juga kualitas. "Kita harus berupaya keras untuk meminimalkan angka golput dan memastikan masyarakat menggunakan hak pilih mereka secara cerdas dan bijak dalam pilkada nanti," jelas Sugiyono.
Diskusi dalam rapat kerja ini juga mencakup strategi efektif untuk merangkul masyarakat agar terlibat aktif dalam proses demokrasi. Para peserta sepakat bahwa peningkatan sosialisasi di tingkat desa sangat penting untuk mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya pemilu.
Beberapa anggota PPS menyampaikan tantangan yang dihadapi di lapangan, seperti rendahnya minat sebagian warga terhadap pemilu, serta memberikan usulan tentang cara memperbaiki hal ini.
Selain itu, dalam rapat ini juga dilakukan pembagian tugas dan tanggung jawab antara anggota PPK dan PPS untuk memastikan semua tahapan pemilu berjalan sesuai jadwal dan prosedur yang berlaku. Evaluasi terhadap kinerja selama beberapa bulan terakhir juga dilakukan guna memperbaiki kekurangan yang ada.
Raker PPK dan PPS Kecamatan Tunjungan ditutup dengan makan siang bersama, menambah suasana keakraban di antara para peserta. Dengan semangat kebersamaan, mereka berkomitmen untuk menjalankan tugas dengan baik serta mengawal proses pemilu agar berjalan demokratis dan partisipatif di Kecamatan Tunjungan.
(Gun)
Post a Comment