Kaesang: PSI Berharap Bisa Kolaborasi dengan PKB pada Pilkada Jateng dan DKI

Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep. (foto: dok. youtube/psi)

JAKARTA -- Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep berharap dapat berkolaborasi dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada Pilkada Jawa Tengah dan DKI Jakarta.

"Saya berharap PSI bisa berkolaborasi lagi nanti di Jawa Tengah maupun DKI," ujar Kaesang dalam konferensi pers di Kantor PKB, Jakarta, Selasa (6/8/2024), dikutip dari Antara.

Tidak hanya itu, Kaesang juga berharap partainya dapat menjalin kerja sama untuk wilayah Blora, Cilacap, dan Lamongan.

Kaesang Pangarep menyambangi Kantor PKB di DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Senen, Jakarta Pusat, Selasa. Ia memakai kemeja putih dengan kopiah hitam beserta sarung berwarna putih biru.

Putra bungsu Presiden RI Jokowi itu tiba sekitar pukul 13.43 WIB. Kaesang disambut Bendahara Umum PKB Bambang Susanto.
Suami Erina Gudono itu datang bersama elite PSI lainnya dalam rangka bersilaturahmi dan menjajaki peluang kerja sama politik menjelang Pilkada Serentak 2024.

Kaesang melemparkan senyuman kepada awak media dan tak banyak bicara saat ditanya tujuan kedatangannya ke PKB. Diketahui bahwa Kaesang telah bersafari ke sejumlah partai politik (parpol), mulai dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Golkar, hingga Partai NasDem.

 

(nnn)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.