Relawan ASUG Ingin Ganjar Lanjutkan Kepemimpinan Jokowi

Bakal calon presiden (capres) 2024, Ganjar Pranowo. (foto: jatengprov.go.id)


JAKARTA -- Relawan Alumni SMA Usung Ganjar (ASUG) mendeklarasikan dukungan pada Ganjar Pranowo menjadi Presiden 2024. ASUG merupakan sayap dari Kawan Ganjar Bersatu Nasional (KGBN) yang beranggotakan lulusan SMA sederajat se-Indonesia.

Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Kawan Ganjar Bersatu Nasional (KGBN) Julian Palar berharap Ganjar nantinya bisa menjadi penerus Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), termasuk melanjutkan berbagai program strategi nasional yang sudah dijalankan Jokowi.

"Tentunya, pasti kan sebenernya kita bukan mencari pengganti Pak Jokowi tapi penerus. Ya tentu ini akan menjadi program-program strategi nasional yang sudah dicanangkan Pak Jokowi seperti IKN dll itu bisa berjalan dengan baik ke depannya," ujar Julian seperti dikutip dari Antara.

Sementara terkait bakal calon wakil presiden (cawapres) pendamping Ganjar, Julian menyebut akan menyerahkan sepenuhnya kepada Ganjar dan juga partai politik pengusungnya. ASUG dan KGBN, kata dia, tidak akan mencampuri terkait calon wapres yang akan diusung.

"Kami tidak pernah untuk ikut campur di dalam RI 2 karena memang kami sangat sadari RI 2 adalah ranahnya partai. Karena itu hak dari Ibu Ketum PDIP Megawati dengan koalisinya untuk menentukan dan Pak Ganjar sendiri, tentunya Pak Jokowi juga akan berperan di situ," jelas Julian.

Sementara itu, Ketua Umum ASUG Hendy Piliang mengatakan, akan menunggu keputusan dari partai pengusung Ganjar terkait cawapres pendampingnya. "Memang cawapres ada beberapa kandidat, kita tetap menunggu nanti menjelang pengumuman calon wakil presiden yang akan mendampingi Pak Ganjar," ujar dia.

Hendy pun memastikan, ASUG akan tetap memberikan dukungan penuhnya kepada Ganjar Pranowo untuk menjadi Presiden 2024 siapa pun cawapres yang akan diusung. "Tentu dari kami ASUG dan KGBN tetap akan memberikan dukungan penuh kepada Pak Ganjar Pranowo siapapun pilihan daripada calon wakil presiden," tegas dia.

(dpy)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.