Usai Fitnah Ketua KPU RI Lakukan Pelecehan Seksual, Wanita Emas Meminta Maaf

Ketua Umum Partai Republika Satu Mischa Hasnaeni Moein alias Wanita Emas. (foto: ist/jawapos.com)

JAKARTA -- Beberapa hari lalu, Ketua Umum Partai Republika Satu Mischa Hasnaeni Moein menuduh Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy’ari melakukan pelecehan seksual terhadap dirinya. Namun belum lama ini, perempuan yang dijuluki wanita emas itu membuat bantahan dan klarifikasi.

“Video saya yang beredar kemarin, 12 Desember 2022, melalui surat ini, saya memohon maaf sebesar-besarnya kepada Ketua KPU Hasyim Asy’ari beserta jajarannya serta melalui surat ini saya menyatakan mengklarifikasi,” kata Hasnaeni dalam sebuah unggahan video, Senin (26/12/2022).

Menurut Hasnaeni, video beredar yang menyatakan bahwa ia mengalami pelecehan seksual yang diduga dilakukan Ketua KPU Hasyim Asy’ari adalah tidak benar. Hasnaeni mengakui bahwa perkataannya itu dilontarkan karena emosi dan dalam kondisi khilaf.

“Perkataan itu saya lontarkan karena kekesalan saya dan kehilafan saya akibat saat ini saya sedang mengalami sakit depresi,” jelas sang wanita emas.

Fakta yang sebenarnya, kata Hasnaeni, hubungan dirinya dengan Hasyim Asy’ari tidak lebih dari hubungan profesional semata. “Tidak lebih dari itu.”

Hasnaeni menegaskan, jika di kemudian hari muncul kembali isu antara dirinya dan Hasyim Asy’ari adalah tidak benar.

“Saya nyatakan hal itu tidak benar. Demikian surat pernyataan dan klasifikasi ini saya buat agar diketahui seluruh pihak yang terkait dalam hal ini, serta saya tanda tangani secara sadar dan tidak sedang di bawah tekanan pihak manapun,” kata Hasnaeni menandaskan.

 

(dkd)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.