International Cat Day Momentum Lebih Sayangi Hewan Peliharaan

 

Kucing hewan peliharaan (foto: pixabay)

JAKARTA -- Bagi para pecinta kucing, hari ini merupakan hari yang istimewa. Dirayakan pada tanggal 8 Agustus setiap tahunnya Hari Kucing Internasional atau International Cat Day menjadi momen para pecinta hewan berbulu ini untuk semakin memanjakan para kesayangan mereka.

Sebagai salah satu hewan peliharaan yang paling populer, hewan ini membutuhkan perawatan dan dapat memanjakan pemilik mereka. Karenanya ada hari khusus yang didedikasikan untuk hewan berbulu ini.

Dikutip dari nationalday.com, kucing merupakan mamalia berbulu kecil karnivora yang dianggap sebagai hewan peliharaan sejak zaman kuno. Awalnya, Hari Kucing Sedunia didirikan oleh IFAW (International Fund for Animal Welfare), sebuah badan amal internasional untuk kesejahteraan hewan guna menghormati dan menghargai kucing pada tahun 2002.

Perayaan ini bertujuan untuk menyoroti metode tentang melindungi kucing dari kekerasan. Sejak tahun 2020, perwalian Hari Kucing Internasional telah jatuh ke International Cat Care, sebuah kelompok nirlaba Inggris yang telah bekerja untuk kesejahteraan kucing sejak tahun 1958. Mengutip dari firstpost.com, Hari Kucing Sedunia ini diperingati untuk mendukung kesejahteran para kucing yang ada di dunia ini.

Bagi pecinta kucing hal ini sangatlah penting, karena kesejahteraan kucing ini harus sangat diperhatikan. Ada banyak hal yang menyebabkan organisasi pecinta kucing memperingati Hari Kucing Sedunia, salah satu alasannya adalah karena kucing adalah hewan liar yang sering mengalami kekerasan dan pelecehan.

Maka Hari Kucing Sedunia ini bisa jadi momen spesial para pecinta kucing untuk lebih menyayangi kucing-kucing di sekitarnya.

Memiliki kucing sebagai hewan peliharaan memang membawa efek positif pada kesehatan mental manusia, bahkan membantu fungsi kognitif, menghilangkan stres, kecemasan dan depresi. Setelah hari yang sibuk, kembali ke kucing Anda dan mengamati kejenakaannya yang lucu membantu menenangkan saraf.

Bagaimana tidak, Tingkah kucing yang aktif juga sering kali membuat orang-orang tak bisa menyia-nyiakan kelucuan kucing. Dan dalam rangka memperingati hari kucing sedunia, ada banyak hal yang dapat dilakukan bersama hewan menggemaskan itu di hari yang spesial. Di antaranya adalah menjadi Relawan di Cat Shelter atau Tempat Penampungan Hewan. Memberikan Donasi ke Badan Amal Kucing. Mengadopsi Kucing di Hari Kucing Sedunia. Buat Janji dengan Dokter Hewan untuk Medical Check Up Kucing dan juga Quality Time dengan Kucing Peliharaan.


(dkd)








Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.